Tampilkan postingan dengan label Non-GMO. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Non-GMO. Tampilkan semua postingan

Industri Non-GMO : Membangun Usaha dan Memperbaiki Generasi

Rabu, 14 Januari 2015
Oleh: Muhaimin iqbal

Setelah kita  belajar bersama bahaya makanan yang berbahan baku tanaman GMO, lantas apa yang bisa kita lakukan ? Apakah kita akan berhenti makan tahu dan tempe – makanan berprotein tinggi yang paling populer dan terjangkau oleh masyarakat luas di negeri ini ? Bukan ini solusinya. Justru kita harus menjadikannya ini peluang bagi negeri ini untuk swasembada protein, juga peluang bagi kita semua untuk membangun usaha, menciptakan lapangan kerja secara massal sekaligus memperbaiki kwalitas generasi yang akan datang. 

Protein Strategy

Jum'at, 9 Januari 2015
Oleh: Muhaimin Iqbal

Food security atau keamanan pangan yang kini menjadi issue global perlu diwaspadai dan disikapi secara cerdas. Salah sikap akan menyebabkan salah tindak, sehingga upaya untuk membangun ketahanan pangan bisa salah sasaran. Problem Indonesia yang utama di bidang keamanan pangan ini sebenarnya bukan pangan secara keseluruhan, tetapi pangan secara specific – yaitu utamanya protein. Maka top priority – yang berarti juga top opportunity – seharusnya lebih fokus pada produksi protein ini. 

Langkah Kecil Untuk Misi Besar

Senin, 5 Januari 2015
Oleh: Muhaimin Iqbal 

Ketika hendak menciptakan makhluk yang sangat kecil bernama manusia, Allah memberitahu ciptaanNya yang lebih dahulu bahwa manusia ini akan diberi misi yang sangat besar – yaitu sebagai khalifah, wakilNya, sebagai pemimpin atau penguasa bumi (QS 2:30). Di ayat lain juga dijelaskan manusia memiliki tugas untuk memakmurkan bumi (QS 11:61), dan juga sebagai penjaga keseimbangan di alam semesta (QS 55 : 8-9). Pertanyaannya adalah dengan apa manusia yang sangat kecil ini bisa mengemban misi yang begitu besar ?