Tampilkan postingan dengan label i'tikaf. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label i'tikaf. Tampilkan semua postingan

Warfare Strategy : Inspirasi Kemenangan Dari Al-Qur’an

Ahad, 27 Juli 2014
Oleh: Muhaimin Iqbal
Sudah genap sepuluh hari saya tidak menyapa karena sedang i’tikaf bersama sejumlah pembaca situs ini , team Kuttab dan Madrasah Al-Fatih serta secara khusus pakar sirah  Ust. Budi Ashari dan sejumlah ahli Al-Qur’an. I’tikaf kali ini kami fokus mendalami sirah yang bersumber dari Al-Qur’an, untuk menjadi inspirasi dan solusi berbagai problema kehidupan. Oleh-oleh dari I’tikaf ini insyaAllah akan cukup untuk bahan tulisan saya sampai beberapa bulan kedepan, bisa menjadi buku ke 15 InsyaAllah. Apa yang menarik ?

I’tikaf Ramadhan 1435 H : Rekonstruksi Peradaban

Rabu, 16 Juli 2014
Oleh: Muhaimin Iqbal
Unsur-unsur kimia P (Phosphorus), N (Nitrogen) dan K (Kalium) baru ditemukan para ilmuwan masing-masing di abad 17, 18 dan 19. Ilmuwan lain kemudian di pertengahan abad 19 (1843) menemukan bahwa tiga unsur tersebut adalah unsur-unsur utama yang dibutuhkan tanaman untuk tumbuh, berbunga dan menghasilkan buah. Banyak sekali unsur-unsur lain yang belum bisa dijelaskan oleh ilmu pengetahuan yang paling modern sekalipun, tetapi Al-Qur’an sudah menjelaskannya. Peradaban mestinya dimulai dari petunjuk, bukan dari ilmu manusia yang terbatas.