Menabung Dinar Menjadi Semakin Mudah Dengan M-Dinar Saving Account…

M-Dinar Saving AccountSejak pertama kali kami memperkenalkan Dinar emas sebagai instrumen investasi dan proteksi nilai (kelak insyaallah dengan sendirinya akan menjadi alat tukar), tidak hentinya kami bekerja keras untuk terus menghasilkan applikasi-apllikasi yang mudah dalam menggunakan Dinar emas ini.

Memgenali Value Curves Dalam Pengelolaan Uang & Investasi Anda…

Value Curves
Grafik disamping mungkin terlihat ribet kalau Anda lihat secara keseluruhan, agar tidak ribet dan memudahkan untuk memahami maknanya Anda dapat melihatnya satu persatu sesuai warnanya. Bila Anda lagi memperhatikan warna kuning misalnya, abaikan warna lain sehingga Anda akan melihat dengan jelas hanya kurva warna kuning tersebut.

Dinar, Dollar dan US$ Index…

Dinar since 2000
Pada tulisan saya kemarin, saya menyajikan kinerja harga Dinar dalam Rupiah disandingkan dengan harga emas dunia dalam US$ /oz dan juga US$ Index. Dalam jangka pendek satu sampai lima bulan sejak awal tahun ini, grafik keduanya menunjukkan gerakan harga Dinar dalam Rupiah yang sejalan dengan gerakan US$ Index.

Belajar Dari Muhammad Yunus …

Muh Yunus
Banyak orang mengenal Dr. Muhammad Yunus sebagai pemenang hadiah nobel tahun 2006 dan pendiri konglomerasi bisnis  the Grameen Family of Companies yang meliputi tidak kurang dari 25 bidang usaha. Dia pernah diundang ke Indonesia dan ketemu pemimpin-pemimpin negeri ini, tetapi sejauh ini saya belum melihat negeri ini belajar dari pemenang hadiah nobel yang satu ini.

Alasan Fundamental Untuk Memilih Dinar…

US Debt
Mungkin karena banyaknya tulisan saya di situs ini sehingga sebagian pembaca malah bingung mengapa kita memilih Dinar untuk menjalankan tiga fungsi uang sekaligus yaitu sebagai store of value (proteksi nilai), unit of account(timbangan muamalah yang adil) dan ujungnya nanti dengan sendirinya akan menjadi medium of exchange (alat tukar) yang berlaku secara universal.

Semoga Keperkasaan (Rupiah) Ini Janganlah Cepat Berlalu…

Rupiah PerformanceBila mengamati perkembangan nilai tukar Rupiah sebulan terakhir, gembira rasanya hati ini karena Rupiah menguat cukup significant. Di kala US$ melemah hampir 5 %, Rupiah mampu menguat di kisaran 4 %. Artinya Rupiah bisa tampil seharusnya, bila pembandingnya melemah – ia menguat. Hal yang sudah seharusnya memang, tetapi kadang hal ini tidak terjadi.

Pinjaman Tanpa Beban Dari GeraiDinar Dan BMT Daarul Muttaqiin…

Pinjaman
Dalam berbagai tulisan saya di situs ini saya banyak sekali menekankan bahwa bila Dinar hendak digunakan sebagai investasi, maka orientasinya harus jangka panjang. Oleh karenanya yang cocok direncanakan dengan Dinar adalah kebutuhan-kebutuhan jangka panjang seperti biaya sekolah anak, ongkos naik haji, tabungan untuk pembelian rumah, dana pensiun dsb.