Oleh: Muhaimin Iqbal
Masyarakat Jakarta hari-hari ini dihebohkan oleh berita tertangkapnya seorang pengemis dengan uang tunai Rp 25,448,000. Menurut Kasi Rehabilitasi Sudin Sosial Jakarta Selatan, uang ini adalah hasil mengemis selama 15 hari. Artinya si pengemis ini memiliki penghasilan hampir Rp 1.7 juta per hari atau lebih dari Rp 50 juta sebulan – bebas pajak pula. Ini kurang lebih setara dengan penghasilan manager atau bahkan general manager perusahaan-perusahaan menengah atas di Jakarta !