Tampilkan postingan dengan label Non-GMO Project. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Non-GMO Project. Tampilkan semua postingan

Peluang Amal Di Industri Tahu dan Tempe

Rabu, 17 Desember 2014
Oleh: Muhaimin Iqbal

Makanan bagi kaum muslimin di jaman penuh fitnah ini tidak lagi cukup halalan- thoyyiban tetapi juga harus azkaa- tha’aaman – makanan yang paling murni. Makanan yang paling banyak dikonsusmi dan digemari  kaum muslimin sehari-hari seperti tahu dan tempe – insyaAllah adalah makanan yang halalan thoyyiban, tetapi karena diproduksi dari kedelai impor – yang hampir dapat dipastikan kedelai GMO – maka tahu dan tempe standar kita sudah bukan lagi makanan yang paling murni. Ini sebenarnya peluang besar bagi negeri ini dan kaum muslimin untuk mulai mengurusi makanannya sendiri.