Agar Kita Tidak ‘Makan’ Emas Kita…

Rabu, 8 Januari 2014
Oleh: Muhaimin Iqbal

Source: World Gold Council 2013
Bila saja ekonomi dunia bisa disederhanakan dan dilihat dari sudut pandang penguasaan emas, maka dengan mudah kita bisa melihat ketimpangan ekonomi dunia saat ini. Amerika Serikat yang penduduknya hanya 4.5 % dari penduduk dunia, menguasai 28 % cadangan emas dunia. Masyarakat Eropa dengan 4.8 % penduduk dunia, menguasai 49 % cadangan emas dunia. Sementara itu gabungan negara-negara anggota Organisasi Konferensi Islam (OKI) dengan 23 % penduduk dunia, hanya menguasai 7 % dari cadangan emas dunia.

Launching TAWAF Untuk Kebangkitan Umat…

Senin, 6 Januari 2014
Oleh: Muhaimin Iqbal
Keterpurukan yang sangat mengenaskan pernah terjadi dalam sejarah umat ini ketika Bagdad jatuh ke tangan tentara Tatar pada tahun 656 H atau 1258 M. Namun perjalanan kesana sudah dimulai hampir 40 tahun sebelumnya ketika Genghis Khan mulai menyerang negeri kaum muslimin di daerah yang kini kita kenal sebagai Afganistan dan Uzbekistan (617 H), kemudian dilanjutkan lagi dengan serangan kedua oleh pengganti Genghis Khan yaitu Okitai pada tahun 628 H. Belajar dari sejarah ini penting karena bisa jadi dari sanalah kita bisa bangkit dari kondisi saat ini.

Generasi Gemilang Yang Semakin Dekat…

Jum'at, 3 Januari 2014
Oleh: Muhaimin Iqbal
Pada usianya yang ke 15, Abdullah bin Abas menjadi staff ahli paling penting di era khalifah Umar bin Khattab.  Pada usia 17 tahun Usamah bin Zaid menjadi panglima perang dan Abdul Malik putra Umar bin Abdul Aziz menjadi menteri. Pada usia 18 tahun Al Bukhari mulai menulis kitab dan Ibnu Khaldun mulai menjadi ilmuwan penting. Harun Ar Rasyid khalifah paling hebat dari dinasti Bani Abbasiyyah dilantik pada usia 20 tahun. Muhammad Al-Fatih - penakluk Konstantinopel – menjadi Sultan ke 7 Turki Utsmani pada usianya 22 tahun. Lantas dimana generasi anak muda kini di rentang usia 15 – 22 tahun tersebut ?

Resolusi Untuk Hari Esuk Yang Lebih Baik…

Selasa, 31 Desember 2013
Oleh: Muhaimin Iqbal 
 

Hari kemarin adalah hari yang sudah lewat, tidak ada yang bisa kita lakukan lagi untuk hari kemarin. Hari esuk belum tentu milik kita, kita hanya bisa berharap dan memohon agar diberi kesempatan untuk memperbaiki kesalahan-kesalahan kita selama ini. Hari inilah hari yang milik kita sesungguhnya, hari dimana kita menerima hasil karya kita di hari kemarin, hari untuk berbuat sebaik yang kita bisa dan hari untuk merencanakan hari esuk yang lebih baik lagi. Lantas apa yang seharusnya ada di wish list kita untuk hari esuk ?

Jawaban Quiz VI : Business Model Pak Kyai…

Ahad, 29 Desember 2013
Oleh: Muhaimin Iqbal
Saya tengah memikirkan konsep  Business Model Pak Kyai ketika terbetik ide untuk melibatkan pembaca dalam penulisannya. Dua manfaat sekaligus diperoleh dengan melibatkan pembaca ini, pertama ada yang melengkapi pengetahuan saya yang terbatas ini dan yang kedua karena melibatkan sejumlah besar participant yang ikut menjawab Quiz VI yang saya lontarkan tersebut – maka penghayatan tentang kebenaran janji Allah itu insyaAllah lebih mudah diyakini bersama – karena pembaca sendiri  yang menemukan jawabannya.

Nature-Deficit Disorder…

Rabu, 25 Desember 2014
Oleh: Muhaimin Iqbal
Ada wabah penyakit baru yang semakin hari semakin banyak korbannya, penyakit ini adalah apa yang disebut Nature-Deficit Disorder (NDD) atau terjemahan bebasnya ketidak teraturan/kekacauan hubungan atau keterasingan manusia dengan alam sekitarnya. NDD inilah yang membuat manusia kini gagal menerima pesan-pesan dari alam, yang kemudian menyebabkan banjir, krisis pangan, wabah penyakit, kerusakan alam, kelangkaan air bersih dlsb.

Materi Pelatihan Pembibitan Zaitun…

Sabtu, 21 Desember 2013
Oleh: Muhaimin Iqbal
Karena banyaknya peminat pelatihan Pembibitan dan Pengembangan Model Bisnis Berbasis Zaitun yang kami adakan hari ini Sabtu 21/12/2013 di Startup Center - Depok, mohon maaf tidak semua peminat bisa kami sertakan dalam pelatihan  secara langsung. Namun agar kesempatan tetap terbuka seluasnya bagi peminat pelatihan pembibitan dan pengembangan bisnis zaitun yang unik ini, bahan pelatihannya kami share melalui tulisan ini.